Post ADS 1

Pramuka Saka Wira Kartika SMK TKM Dikukuhkan Dandim

Pramuka SMK tkm
Anggota Pramuka SMK TKM saat mengikuti pengukuhan yang dilakukan Dandim Letkol Inf Yohanes Heru Wibowo.

PURWOREJO, epurworejo.com – Dandim 0708 Purworejo Letkol Inf Yohanes Heru Wibowo mengukuhkan 352 anggota Pramuka Saka Wira Kartika SMK TKM Purworejo kelas X di Bumi Perkemahan Punthuk Heroes Park, Kedungsari, Purworejo.

Pengukuhan dilakukan dengan penyematan tanda Saka Wira Kartika kepada perwakilan anggota.

Baca Berita Pantura

Loading RSS Feed

Sebelum pengukuhan, para peserta menjalani pelantikan alih golongan, dari Pramuka Penggalang ke Penegak yang ditandai dengan guyuran air kelapa.

Dandim 0708/Purworejo selaku Kamabi Saka Wira Kartika menyampaikan, Pramuka merupakan wadah paling efektif untuk menggembleng dan membentuk calon pemimpin yang berkarakter, santun serta berjiwa sosial.

“mplementasi TNI AD dalam melaksanakan pembinaan Pramuka adalah memajukan gerakan Pramuka secara Nasional melalui Saka Wira Kartika,” ujar Dandim usai pengukuhan, Minggu (20/10/2024).

Lebih lanjut, disampaikan, generasi masa depan diharapkan memiliki mental kepribadian yang kuat, tekun, disiplin dan inovatif agar dapat mendorong kemajuan bangsa.

Dandim mengatakan, Pramuka bukan hanya sebatas aktivitas berkemah dan belajar keterampilan bertahan di alam terbuka. Akan tetapi jadikan Pramuka sebagai sekolah kehidupan, tempat belajar tentang kerja sama, tanggung jawab, disiplin, dan semangat pantang menyerah.

“Kalian akan menjadi insan Pramuka yang jujur, bertanggung jawab, disiplin, serta peduli terhadap kelestarian lingkungan dan alam sekitar,” tandas Dandim.

Baca Juga :  Wabup Launching Open Resik

Kepala SMK TKM Purworejo, Ki Joko Purwo Setyono, ST, M.Pd., mengatakan, sebelum menjalani pelantikan alih golongan dan pengukuhan menjadi Pramuka Saka Wira Kartika dibawah naungan Kodim 0708, para peserta menjalani Perkemahan selama dua hari, dari Sabtu (19/10) hingga Minggu (20/10) di Bumi Perkemahan Punthuk Heroes Park.

“Peserta perkemahan kali ini dari kelas X 352 siswa dan Dewan Ambalan 51 siswa terdiri dari 13 siswa kelas XII dan 38 siswa kelas XI,” jelas Ki Joko.

Pembukaan kegiatan ini dilakukan pada Sabtu (19/10) di sekolah, yang dilanjutkan dengan perjalanan menuju bumi Perkemahan Punthuk Heroes Park dengan berjalan kaki.

Di hari pertama, setelah pendirian tenda dilanjutkan dengan pelatihan Krida-krida dan Wawasan Kebangsaan dari Kodim 0708. Malam harinya upacara api unggun dan pentas seni dari peserta.

“Di hari kedua sebelum pelantikan dan pengukuhan diisi dengan olahraga bersama dan latihan PBB,” terang Ki Joko.

Dia menyebut, bahwa Pramuka merupakan kegiatan ekstrakurikuler wajib yang tujuannya untuk pembentukan karakter siswa.

“Salah satu prinsip kami, dengan karakter yang baik harapannya ke depan siswa akan berhasil. Salah satu indikator keberhasilan ini, siswa memiliki karakter baik,” pungkas Ki Joko. (*)

Baca Berita Pantura

Loading RSS Feed