PURWOREJO, epurworejo.com – Ratusan peserta dari Purworejo dan Kebumen melalap rute sepanjang 16 kilometer dalam lomba lintas alam yang diadakan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Mapala Surya Rimba, Universitas Muhammadiyah Purworejo (UMPWR), Minggu (22/9/2024).
Kegiatan diselenggarakan sebagai rangkaian peringatan Milad ke-60 UMPWR dan puncak ulang tahun ke-26 UKM Mapala Surya Rimba.
Ketua Umum Mapala Surya Rimba, Sofi Prasetyo Aji, mengatakan penyelengaran tahun ini memiliki perbedaan dibandingkan dengan kegiatan serupa tahun sebelumnya.
Baca Berita Pantura

“Untuk perbedaan tahun sebelumnya dan tahun ini itu terletak pada rute atau panjangnya. Sedangkan konsep lainnya masih sama, namun pos-pos dan aktivitas di dalamnya sedikit berbeda. Misalnya, tahun ini kami mengadakan tebar benih ikan sebagai bagian dari kepedulian lingkungan. Tahun lalu, kami melakukan penanaman pohon,” ujar kata Sofi.
Salah satu dosen sekaligus pembina Mapala Surya Rimba UMPWR, Hermawan mengungkapkan bangga dengan banyaknya peserta yang terlibat dalam kegiatan tersebut. Ini menunjukkan kekompakan dari penyelenggara untuk mensosialsasikan kegiatan yang diadakan.
“Saya sangat kagum dengan jumlah peserta yang mencapai ratusan orang. Mapala Surya Rimba juga sangat kompak dalam memfasilitasi kegiatan ini. Jarak tempuh 16 kilometer dengan rute naik turun sangat menyenangkan, ditambah pos-pos yang menarik di sepanjang rute,” ungkap Hermawan.
Selain rute dan konsep kegiatan yang menarik, lomba lintas alam ini juga menghasilkan para pemenang di berbagai kategori.
Berikut hasil lengkapnya :
Kategori Pelajar Putri, Juara 1 diraih oleh SMK Kesehatan Purworejo dengan nama tim Assalamualaikum.
Kategori Pelajar Putra, Juara 1 dimenangkan oleh Kutoarjo Running Club.
Kategori Umum Putri, Juara 1 diraih oleh UMNU Kebumen dengan nama tim Matajala Putri.
Kategori Umum Putra, Juara 1 dimenangkan oleh No Runners.
Baca Berita Pantura
